Screen Capture atau Screenshot adalah mengambil gambar di layar komputer atau laptop yang kemudian diubah menjadi sebuah file image.
Screen capture ini sangat berguna bagi anda yang sering berkerja dengan cara mendemonstrasikan apa yang anda kerjakan dilayar komputer, seperti membuat tutorial-tutorial komputer serta perkerjaan yang memerlukan contoh berupa gambar di layar komputer.
Lalu bagai mana cara kita melakukan screenshot/screen capture di layar komputer, berikut beberapa cara yang bisa saya rangkum :
1. Cara screen capture satu layar penuh
Cara ini dengan menggunakan fasilitas yang sudah ada di komputer/laptop kita, yakni tombol Prt Sc dan Sys Rq, biasanya kedua tombol ini berada di pojok kanan atas keyboard kita.
- Posisikan layar komputer/laptop anda adalah layar yang akan di ambil screenshotnya.
- Tekan tombol Prt Sc dan Sys Rq pada keyboard anda, setelah anda tekan tombol ini maka secara otomatis sistem akan menyimpan gambar yang anda ambil ke dalam memori sementara sistem.
- Buka aplikasi gambar seperti paint dan sebagainya untuk menampung screenshot, bisa juga anda membuka aplikasi Microsoft Office Word jika anda ingin langsung memasukkannya ke dalam dokumen anda.
- Tekan Ctrl+V pada keyboard untuk mem-paste gambar.
- Edit sesuai kebutuhan.
2. Cara Screen Capture pada sebagian layar
Untuk melakukan cara kedua ini kita memerlukan bantuan software. Ada banyak software yang bisa kita gunakan, tetapi saya sering menggunakan dan merekomendasikan Greenshot.
- Silakan anda download softwarenya di link berikut http://getgreenshot.org/downloads/
- Install program tersebut
- Setelah selesai di install, jalankan program tersebut. Tanda program tersebut sudah jalan adalah terdapat logo greenshot pada system tray di pojok kanan bawah layar komputer/laptop anda.
- Klik kanan pada logo greenshot, klik capture yang anda inginkan.
- kemudian anda di arahkan ke aplikasi mana tempat kita menyimpan capture tsb.
- Edit sesuai kebutuhan.
Demikian sedikit yang bisa saya bagikan di sini, semoga berguna.
0 komentar:
Posting Komentar